Workshop Media Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) melalui Google Form


Masa pandemi Covid-19 masih melanda tanah air sehingga banyak mengganggu roda kehidupan dan berdampak pula terhadap sistem pembelajaran bagi peserta didik. Karena sekolah masih belum diperbolehkan melaksanakan pembelajaran tatap muka maka kami pun mencari strategi yang tepat agar pembelajaran tetap berjalan sebagaimana mestinya.

Sebentar lagi, peserta didik akan mengikuti penilaian tengah semester (PTS). Namun karena tidak bisa dilaksanakan secara tatap muka, kami berusaha mencari alternatif lain. Yakni, membuat soal secara online menggunakan Google Form atau Google Formulir sebagai alternatif penilaian hasil belajar peserta didik secara daring.

Agar para guru paham membuat soal PTS secara online maka sekolah pun menggelar "Workshop Pembuatan Soal Online". Dilanjutkan dengan kegiatan "Mengelola Laporan Kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ)" yang selama ini mengalami banyak kendala dan melibatkan para orang tua. 

Dalam workshop ini, saya dibantu oleh narasumber bidang IT yaitu Zaidan dan guru yang ditunjuk sebagai  moderator.

Workshop ini diselenggarakan pada 6 Juli 2020, dengan jumlah peserta per hari sebanyak 20 orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar